13 Contoh Soal Indeks Harga : Rumus dan Jawaban

Sandi Ma'ruf

Contoh soal indeks harga berikut ini akan kami sajikan dalam berbagai metode. Sangat cocok bagi Anda yang sedang menyusun skripsi, atau ingin mengetahui bagaimana para pakar ekonomi dalam menghitung perkembangan ekonomi.

Pengertian Angka Indeks

Angka indeks adalah angka persentase untuk menjelaskan perubahan harga atau sebagai alat perbandingan kegiatan yang sama dengan waktu yang berebda.

Tujuan angka indes adalah untuk mengukur perubahan dalam periode waktu tertentu, pada harga, tingkat inflasi dan indeks biaya hidup.

Baca juga : Cara Menghitung Inflasi Dengan Indeks Harga Konsumen Dan Laju Inflasi

Jenis Angka Indeks

1. Indeks Harga

Indeks harga adalah indeks untuk mengukur persentase perubahan harga barang satuan maupun dalam jumlah tertentu. Price Index (PI) biasa digunakan untuk mengukur inflasi di suatu negara. 

Dengan indeks harga, kita bisa tahu persentase kenaikan dan penurunan harga barang pada periode tertentu.

Misalnya indeks harga daging secara global mencapai titik tertinggi pada bulan November 2022. 

Contoh indeks harga yaitu indeks harga konsumen, indeks harga produsen dan indeks harga perdagangan besar).

  1. Indeks harga konsumen adalah pengukuran indeks harga barang dan jasa skala rumah tangga.
  2. Indeks harga produsen lebih fokus pada barang yang dibeli oleh bisnis skala besar. 
  3. Indeks harga perdagangan besar adalah indeks yang menggambarkan perubahan harga pada kegiatan perdagangan besar, seperti komoditas yang diperjualbelikan di negara atau daerah tertentu.

2. Indeks Kuantitas

Indeks kuantitas adalah indeks yang digunakan untuk mengukur jumlah barang yang beredar di masyarakat. Jenis indeks kuantitas ini menilai volume barang  yang diproduksi, barang yang dikonsumsi maupun yang dijual pada periode polisi.

Contoh indeks kuantitas adalah indeks produksi beras, indeks penjualan kedelai, indeks konsumsi bawang.

3. Indeks Nilai 

Indeks nilai adalah indeks untuk menghitung perubahan nilai barang yang diproduksi, diimpor ataupun diekspor pada periode dan jenis barang tertentu.

Contoh indeks nilai adalah indeks nilai ekspor batu bara, indeks nilai impor jagung, indeks nilai produksi minyak mentah.

4. Indeks Tak Tertimbang

Indeks tak teritmbang adalah indeks yang paling sederhana, karena tidak dikenakan bobot atau faktor turun naik indeks.

5. Indeks Tertimbang

Indeks tertimbang adalah indeks yang dihitung dengan memasukkan faktor naik turunnya indeks. 

Indeks harga tertimbang adalah indeks saham yang mana setiap perusahaan yang tergabung, membuat sebagian kecil total indeks sebanding dengan harga per saham perusahaan tersebut.

Dengan kata lain, indeks tertimbang harga memberikan bobot yang lebih besar pada saham dengan harga lebih tinggi dalam hal kontribusi terhadap nilai dan perubahan indeks.

6. Indeks Rantai

Indeks rantai adalah indeks yang dibuat menggunakan interval waktu tertentu.

Baca juga :

Contoh Soal Indeks Harga dan Jawaban

1. Soal Indeks Harga Relatif Sederhana

Indeks harga relatif sederhana adalah indeks untuk mengukur jenis satu barang saja. 

Rumus indeksnya :

rumus indeks harga relatif sederhana

Contoh soal :

Harga gandum pada tahun 2014 adalah Rp 4.000, kemudian tahun 2022, harga beras menjadi Rp 7.500 per kg.

Berapakah angka indeks beras tahun ini dibandingkan tahun 2014?

jawaban soal indeks harga relatif sederhana

Artinya, nilai angka indeks antara tahun 2014 dengan 2022 adalah telah mengalami peningkatan sebesar 87.5% atau 187.5%-100%.

2. Soal Indeks Harga Agregatif Tidak Tertimbang

Rumus :

rumus Indeks Harga Agregatif Tidak Tertimbang

Contoh soal : 

Diketahui ada tiga jenis barang yaitu A, B dan C. Berikut tabel perbedaan harga dari 3 tahun terakhir sejak 2020 – 2022.

Jenis BarangP2020P2021P2022
A1.0001.1001.300
B5.0006.0007.500
C4.0006.5008.000
Jumlah10.00013.60016.800

Jika pada tahun 2020 dijadikan sebagai tahun dasar, berapa angka indeks harga agregatif tidak tertimbang tahun 2022, untuk ketiga jenis barang di atas.

jawaban Indeks Harga Agregatif Tidak Tertimbang

Jadi jika tahun 2020 adalah tahun dasar, maka indeks harganya adalah 168%. Sehingga dari tahun 2022 telah terjadi kenaikan sebanyak 68% (168% – 100%).

3. Soal Indeks Harga Rata-Rata Relatif Tidak Tertimbang

Contoh soal : 

Diketahui ada 3 jenis barang yang berubah harganya sejak tahun 2020 hingga 2022 seperti berikut :

Jenis BarangP2020P2021P2022
A1.0001.1001.300
B5.0006.0007.500
C4.0006.5008.000
Jumlah10.00013.60016.800

Silahkan hitung indeks harga rata rata relatif tidak tertimbang tahun 2022, jika :

1. Rata-ratanya adalah rata rata hitung

2. Rata-ratanya adalah rata-rata ukur

Jenis BarangP2020 (Po)P2021P2022 (Pt)PtPoLog PtPo
A1.0001.1001.3001.30.11394
B5.0006.0007.5001.50.17609
C4.0006.5008.00020.30103
Jumlah10.00013.60016.8004.80.59106

1. Jawaban rata-ratanya adalah rata-rata hitung :

Rumus :

rumus indeks harga rata rata relatif tidak tertimbang rata rata hitung
jawaban indeks harga rata rata relatif tidak tertimbang rata rata hitung

Dari data di atas, diperoleh angka 160%, artinya ketiga jenis barang tersebut naik sebesar 60%.

2. Jawaban rata-ratanya adalah rata-rata ukur :

Rumus :

rumus indeks harga rata rata relatif tidak tertimbang rata rata ukur
jawaban indeks harga rata rata relatif tidak tertimbang rata rata ukur

Dari data diatas, artinya 3 barang tersebut mengalami kenaikan sebesar 57.4% (157.4% – 100%).

Baca juga : 6 Cara Menghitung Indeks Harga Dengan Berbagai Metode

4. Soal Indeks Harga Tertimbang

1. Indeks Harga Agregatif Tertimbang

Indeks harga agregatif tertimbang adalah modifikasi metode angka relatif dengan menambah faktor penimbang di dalamnya.

Rumus :

ruus indeks harga agregatif tertimbang

Contoh soal :

Berikut harga dan 6 jenis makanan yang sering dikonsumsi keluarga dari tahun 2019 – 2022, dengan harga Rp 100 di tahun 2019.

Jenis MakananTahun 2019Tahun 2022
HargaKuantitasHargaKuantitas
A0.77500.8955
B1.85261.8420
C0.881021.01130
D1.46301.5640
E1.58401.741
F4.4124.6212

Hitunglah Angka Indeks Harga Agregatif Tertimbang!

hitunglah angka indeks harga agregatif tertimbang berikut

<>jawab

1. Metode Laspeyres

Metode yang menggunakan penimbang kuantitas pada periode dasar.

metode laspeyres

Dengan metode Laspeyres diperoleh angka 108.76% sehingga dari ke 6 jenis makanan di atas, mengalami kenaikan harga sebesar 108,76% – 100% = 8,76%.

2. Metode Paasche

Dalam menghitung indeks agregat sederhana tertimbang Paasche digunakan penimbang kuantitas pada periode berjalan.

metode paasche

Dengan metode Paasche diperoleh angka 109,43% sehingga dari ke 6 jenis makanan di atas, mengalami kenaikan harga sebesar 109,43% – 100% = 9,43%.

3. Metode Drobisch

Metode Drobich adaah metode gabungan dari Laspeyress dan Paasche dengan mengambil rata-rata hitungnya.

metode drobisch

Dengan metode Drobisch diperoleh angka 109,09% sehingga dari ke 6 jenis makanan di atas, mengalami kenaikan harga sebesar 109,09% – 100% = 9,09%.

4. Metode Fischer

Metode fischer adalah indeks ideal, yaitu penggabungan antara Laspeyres dan Paasche dengan mengambil rata-rata ukurnya.

metode fischer

Dengan metode Fischer diperoleh angka 109,09% sehingga dari ke 6 jenis makanan di atas, mengalami kenaikan harga sebesar 109,09% – 100% = 9,09%.

5. Metode Marshall Edgeworth

Metode ini menggunakan penimbang total kuantitas dari periode berjalan dengan periode dasar.

metode marshall edgeworth

Dengan metode Edgeworth diperoleh angka 109,11% sehingga dari ke 6 jenis makanan di atas, mengalami kenaikan harga sebesar 109,11% – 100% = 9,11%.

6. Metode Walsh

Metode walsh menggunakan pembobot berupa akar dari perkalian kuantitas tahun berjalan dengan kuantitas tahun dasar.

metode walsh

Dengan metode Walsh diperoleh angka 109,11% sehingga dari ke 6 jenis makanan di atas, mengalami kenaikan harga sebesar 109,11% – 100% = 9,11%.

2. Indeks Harga Rata-Rata Tertimbang

Indeks harga rata-rata tertimbang adalah pengembangan dari metode angka relatif. Jenis indeks ini memberikan timbangan pada angka relatif.

Prinsipnya menggunakan rata-rata hitung, penimbangnya biasanya berupa nilai barang yang dikonsumsi, dijual dan diproduksi.

rumus indeks harga rata rata tertimbang

Contoh soal :

Berikut harga dan 6 jenis makanan yang sering dikonsumsi keluarga dari tahun 2019 – 2022, dengan harga Rp 100 di tahun 2019.

Jenis MakananTahun 2019Tahun 2022
HargaKuantitasHargaKuantitas
A0.77500.8955
B1.85261.8420
C0.881021.01130
D1.46301.5640
E1.58401.741
F4.4124.6212

Hitunglah Angka Indeks Harga Rata-rata Tertimbang!

hitung angka indeks harga rata rata tertimbang

a. Nilai pada periode dasar

angka indeks nilai periode dasar

Jadi angka indeks rata-rata tertimbang jika nilai pada periode dasar diperoleh angka 108,90% sehingga dari ke 6 jenis makanan di atas, mengalami kenaikan harga sebesar 108,90% – 100% = 8,90%.

b. Nilai pada periode berjalan

angka indeks nilai periode berjalan

Jadi angka indeks rata-rata tertimbang jika nilai pada periode dasar diperoleh angka 112,08% sehingga dari ke 6 jenis makanan di atas, mengalami kenaikan harga sebesar  112,08% – 100% = 12,08%

5. Soal Angka Indeks Harga Berantai

Indeks harga berantai adalah perbandingan dari tahun ke tahun dan bersifat fleksibel, jika barang dan timbangan diganti dengan angka indeks biasa sebelumnya.

Indeks berantai juga menggunakan waktu dasar yang berubah, berbeda dengan indeks lain yang menggunakan waktu dasar dengan tahun dasar tetap.

Indeks ini biasa digunakan untuk melihat perkembangan komoditas dengan tahun dasar yang bergerak.

rumus indeks berantai

Contoh soal :

Berikut tabel harga produk dari tahun 2019 hingga 2022 :

TahunHarga
20191.500
20201.650
20211.700
20222.000

Hitunglah angka indeks harga berantai barang tersebut!

contoh angka indeks harga berantai

Jadi angka indeks harga berantai produk di atas adalah 133.33%. Sehingga kenaikan harga dari 2019 – 2022 adalah 33.33% (133.33% – 100%).

Bagikan:

Sandi Ma'ruf

Tertarik dengan dunia keuangan. Sebagai kontributor di AKL. Lulusan Pendidikan Ekonomi Universitas Lampung.

Leave a Comment