Bank Syariah Terbaik di Indonesia dan Jenis Tabungannya

Sandi Ma'ruf

Bank Syariah Terbaik – Saat ini mayoritas orang pernah membuka rekening bank, baik bank umum maupun bank syariah.

Saat ini orang-orang banyak yang beralih menggunakan ke bank syariah. Sebab bank syariah menawarkan banyak keuntungan, salah satunya adalah karena bebas biaya administrasi bulanan dan bunga pinjaman yang kecil. Alhasil banyak orang yang tertarik menggunakan bank syariah.

Apalagi di Indonesia mayoritas warganya beragama islam. Sehingga kebutuhan akan bank syariah sangat banyak peminatnya.

Berikut daftar bank syariah terbaik di Indonesia, untuk referensi jika Anda tertarik ingin membuka rekening di bank syariah.

Bank BRI Syariah / Bank Syariah Indonesia

[su_table responsive=”yes”]

Didirikan19 Juni 2010
Alamat kantor pusatJl. Abdul Muis No. 2-4
Jakarta Pusat 10160
Indonesia
Kode bank422
Jumlah nasabah14 juta orang (setelah merger dengan bank BUMN di Indoonesia, src: Cnnindonesia.com)

Bank BRI Syariah per bulan Februari 2021, sudah resmi berganti menjadi Bank Syariah Indonesia. Bank Syariah Indonesia merupakan hasil dari akuisisi Bank BUMN Indonesia yaitu Bank Syariah Mandiri, BNI Syariah dan BRI Syariah.

Sebelumnya, ada beberapa produk BRI Syariah yang paling diunggulkan diantaranya:

Jenis Tabungan Bank BRI Syariah

  • Tabungan BRI Faedah adalah tabungan umum untuk nasabah perorangan.
  • Tabungan Faedah Haji BRI Syariah adalah tabungan khusus bagi calon jamaah Haji.
  • Tabungan Faedah Impian adalah jenis tabungan berjangka yang berfungsi untuk membantu mewujudkan keinginan nasabahnya.
  • Simpanan Faedah adalah bentuk simpanan bagi hasil bank syariah antara pemilik dana (nasabah) dan pengelola dana (bank).
  • SimPel BRI Syariah adalah simpanan pelajar.
  • Giro Faedah simpanan dalam bentuk investasi dengan akad Mudharabah Mutlaqah.
  • Deposito Faedah adalah jenis tabungan jangka panjang sesuai dengan prinsip syariah.

Bank Mandiri Syariah

[su_table responsive=”yes”]

Didirikan1 November 1999
Alamat kantor pusatWisma Mandiri I Jl. MH. Thamrin No. 5
Jakarta 10340 – Indonesia
Kode bank451
Jumlah nasabah8 juta orang (src: Cnnindonesia.com)

Bank syariah terbaik pertama adalah Bank Syariah Mandiri. Bank ini telah berumur 22 tahun. Diresmikan pada tanggal 1 November 1999. Bank Syariah Mandiri termasuk bank syariah terbaik di Indonesia, terbukti sudah puluhan tahun melayani dunia perbankan di Indonesia.

Jenis Tabungan Bank Syariah Mandiri

  • Tabungan Mudharabah adalah tabungan yang berdasarkan pada prinsip syariah mudharabah muthlaqah.
  • Tabungan Simpel iB adalah jenis tabungan untuk pelajar. Dengan modal awal hanya Rp. 1.000 saja.
  • Tabungan Berencana adalah tabungan bagi nasabah yang punya rencana keuangan dalam jangka panjang khusus.
  • Tabungan Wadiah jenis tabungan umum yang bisa ditarik kapan saja.
  • Tabungan Investa Cendekia adalah jenis tabungan untuk rencana pendidikan.
  • Tabungan Dollar adalah bentuk simpanan mata uang asing atau dollar.
  • Tabungan Pensiun adalah tabungan yang ditunjukkan untuk rencana pensiun.
  • Tabunganku adalah tabungan yang ditujukkan untuk mensosialisasikan budaya gemar menabung, dengan setoran awal hanya Rp. 20.000.
  • Tabungan Mabrur adalah tabungan untuk rencana umroh dan haji.
  • Tabungan Mabrur Junior tabungan rencana ibadah haji dan umroh untuk anak usia di bawah 17 tahun.
  • Tabungan Saham Syariah tabungan khusus transaksi yang berkaitan dengan Efek.

Baca tentang 5 Perbedaan Bank Syariah Dan Konvensional

Bank BNI Syariah

contoh produk tabungan Bank Syariah

[su_table responsive=”yes”]

Didirikan19 Juni 2010
Alamat kantor pusatGedung Tempo Pavilion 1 Jl. HR Rasuna Said Kav 10-11, Lt 3-8, Jakarta 12950, Indonesia.
Kode bank009
Jumlah nasabah6 juta orang (src: Cnnindonesia.com)

Bank syariah terbaik di Indoesia berikutnya adalah Bank BNI Syariah. Bank BNI Syariah mulanya adalah UUS atau Unit Usaha Syariah yang didirikan oleh Bank BNI.

Bank BNI Syariah punya banyak sekali jenis pendanaan dan pembiayaan yang sangat membantu nasabah.

Berikut adalah contoh produk tabungan atau disebut pendanaan yang dimiliki oleh Bank BNI Syariah.

Jenis Tabungan Bank BNI Syariah

  • BNI Giro iB Hasanah adalah simpanan dalam bentuk mata uang IDR dan USD berdasarkan prinsip syariah yang penarikannya menggunakan CEk atau Bilyet Giro.
  • BNI Deposito iB Hasanah adalah jenis tabungan berupa investasi berjangka sesuai dengan prinsip syariah.
  • BNI Tabungan iB Hasanah adalah produk pendanaan syariah perorangan dan non perorangan dari Bank BNI Syariah. Berupa BNI Dollar, Simpel, Baitullah, Prima, Tunas, Bisnis, Tapenas dan Tabunganku iB Hasanah.

Bank Muamalat

[su_table responsive=”yes”]

Didirikan1 Mei 1992
Alamat kantor pusatJl. Prof Dr Satrio, Kav. 18
Kuningan Timur, Setiabudi
Jakarta Selatan 12940
Kode bank147
Jumlah nasabah51 ribu orang nasabah tabungan haji (14/8/2020 src: keuangan.kontan.co.id)

Bank Muamalat adalah bank syariah yang sudah berumur kurang lebih 28 tahun. Bank Muamalat terus konsisten menjadi bank syariah terbaik dalam melayani nasabah.

Untuk membantu nasabah memenuhi kebutuhan dalam hal keuangan syariah, Bank Muamalat telah menyediakan berbagai produk tabungan/simpanan syariah diantaranya:

Produk Tabungan Bank Muamalat

  • Tabunganku adalah produk tabungan yang bebas biaya administrasi bulanan, persyarat mudah dan sangat terjangkau.
  • Tabungan iB Hijrah Haji adalah tabungan bagi calon jamaah haji. Tabungan haji punya banyak keuntungan seperti, setoran sangat mudah, bahkan ada program Umrah gratis.
  • Tabungan iB Hijrah adalah jenis simpanan dengan kartu share-E dengan logo Visa, sehingga bisa digunakan untuk transaksi di toko lokal atau luar negeri.
  • Tabungan iB Hijrah Valas adalah tabungan dengan nominal USD atau SGD untuk kebutuhan transaksi dan investasi dengan mata uang asing.

Bank BCA Syariah

[su_table responsive=”yes”]

Didirikan5 April 2010
Alamat kcJl. Jatinegara Timur No. 72 – Jakarta Timur 13310
Kode bank536
Jumlah nasabah

Bank BCA Syariah adalah bank diresmikan pada tanggal 5 April 2010. Sudah lebih dari 10 tahun menjadi bank syariah yang banyak digunakan oleh warga negara Indonesia.

Jenis Tabungan Bank BCA Syariah

  • Tabungan Tahapan iB adalah jenis tabungan dalam bentuk simpanan titipan atau bagi hasil sesuai dengan prinsip syariah mudharabah.
  • Tahapan rencana iB adalah jenis tabungan yang berbentuk investasi untuk membantu perencanaan keuangan nasabah dengan prinsip syariah.
  • Tahapan mabrur iB adalah tabungan dengan sistem bagi hasil untuk membantu nasabah yang ingin berangkat Ibadah Umrah dan Haji.

Bank Mega Syariah

[su_table responsive=”yes”]

Didirikan25 Agustus 2004
AlamatMenara Mega Syariah
Jl. HR Rasuna Said Kav. 19A
Menara Mega Syariah, Jakarta 12940
Kode bank506
Jumlah nasabah

Bank Mega Syariah sebelumnya merupakan sebuah bank yang bernama Bank Tugu kemudian di akuisisi oleh PT Mega Corpora pada tanggal 14 Juli 1990.

Nasabah Bank Mega Syariah dimudahkan dalam segala jenis transaksi dengan adanya MegaSyariah Mobile.

Produk dan layanan bank Mega Syariah pun sangat beragam seperti:

Jenis Tabungan Bank Mega Syariah

  • Tabungan Simpanan Pelajar iB
  • Tabungan Berkah Tama iB
  • Tabungan Investasya iB
  • Tabungan Haji dan Haji Anak iB
  • Giro Utama iB
  • Deposito Plus iB
  • Tabungan Berkah Bisnis iB
  • Tabungan Utama iB Dollar

Bank Jabar Banten (BJB) Syariah

[su_table responsive=”yes”]

Didirikan15 Januari 2010
AlamatPT. BANK JABAR BANTEN SYARIAH
Jl. Braga No. 135 – Bandung 40111
Kode bank425
Jumlah nasabah

Bank BJB Syariah mulanya adalah sebuah divisi usaha syariah dari Bank BJB. Namun seiring waktu berkembang nya usaha ini dan semakin meningkatnya kebutuhan lembaga keuangan syariah, maka dibentuklah Bank BJB Syariah.

Jenis-Jenis Simpanan

  • Tabungan iB Maslahah adalah produk tabungan Bank BJB Syariah dengan prinsip Al Wadiah Yadh Dhamanah dan Mudaharab Mutlaqah.
  • Giro iB Maslahah adalah jenis tabungan dalam mata uang rupiah yang bisa di tarik setiap saat dengan menggunakan cek atau bilyet giro.
  • Deposito iB Maslahah adalah Deposito dengan sistem investasi dengan bagi hasi sesuai dengan prinsip syariah Mudharabah Mutlaqah.

Jenis-Jenis Pembiayaan

  • Modal kerja. Pembiayaan Modal Kerja adalah produk pembiayaan dari Bank BJB yang memberikan kemudahan kepada nasabah untuk mendapatkan pembiayaan berupa: PMK Menurun, PMK Kontraktual Jasa Pemborongan, PMK Flukuatif/Seasonal
  • Investasi. Pembiayaan investasi adalah produk pembiayaan guna membeli barang modal yang dibutuhkan untuk mendirikan suatu proyek, atau pengembangan proyek yang sudah ada.

Bank Bank Net Syariah

[su_table responsive=”yes”]

Didirikan20 Desember 2019
AlamatGedung Millennium Centennial Center, Lt 7,
Jl. Jenderal Sudirman Kav. 25.
Jakarta Selatan 12920 Indonesia
Kode bank
Jumlah cabang

Bank Net Syariah pada awalnya adalah Bank Maybank Syariah. Jadi Bank Net Syariah termasuk bukan bank baru. Semua nasabah Bank Maybank Syariah juga masih bisa menggunakan seluruh fasilitas seperti kartu kredit, debit, buku tabungan dan lainnya.

Perubahan selanjutnya akan diinfokan oleh Bank Net Syariah.

Bank BTPN Syariah

[su_table responsive=”yes”]

Didirikan14 Juli 2014
AlamatMenara BTPN, Lt. 12 – CBD Mega Kuningan, Jl. Dr. Ide Anak Agung Gde Agung, Kav. 5.5 – 5.6
Jakarta Selatan 12950
Kode bank547
Jumlah nasabah3,6 juta

Bank BTPN Syariah sudah hampir 7 tahun melayani masyarakat Indonesia. BTPN Syariah sebelumnya merupakan unit usaha syariah dari Bank BTPN.

Eksistensinya selama ini didukung dengan layanan yang sangat banyak dan menguntungkan bagi nasbah yang ingin membuka rekening BTPN Syariah.

Jenis Pendanaan BTPN Syariah

  • Tepat Tabungan
  • Tepat Deposito
  • Tepat Tabungan Platinum
  • Tepat Tabungan Rencana
  • Rekening Tabungan Jamaah Haji
  • Tepat Giro
  • Tepat Tabungan Syariah
  • Tepat Tabungan Syariah Agen

Panin Dubai Syariah Bank

[su_table responsive=”yes”]

Didirikan2 Desember 2009
AlamatGedung Panin Life Center Lantai 3
Jl. Letjend S. Parman Kav. 91
Jakarta Barat 11420
Kode bank517
Jumlah nasabah

Produk Tabungan Panin Dubai Syariah Bank

  • Tabungan SmPel
  • Tabungan PaS
  • Tabungan Fleksibel
  • Tabungan Bisnis
  • Giro PaS iB
  • Deposito Pas
  • Simpanan Fleximax
  • Tabungan Haji PaS
  • Tabungan Umrah PaS
  • Tabungan Rencana PaS

Demikian artikel mengenai bank syariah dan tabungan syariah terbaik di Indonesia.

Jika artikel ini bermanfaat, silahkan berikan rating kalian di bawah ya. Terima kasih.

Bagikan:

Sandi Ma'ruf

Tertarik dengan dunia keuangan. Sebagai kontributor di AKL. Lulusan Pendidikan Ekonomi Universitas Lampung.

Leave a Comment